Lidah Buaya, Selamatkan Kulit dari Terik Matahari

Lidah buaya termasuk salah satu tanaman tertua di dunia yang sampai saat ini masih bertahan dan di manfaatkan oleh dunia kosmetik dan kecantikan. Sejak abad ke-4 Sebelum Masehi, para dokter di yunani telah menggunakan lidah buaya sebagai obat.

Saat ini, dunia kecantikan tidak pernah meninggalkan khasiat dari lidah buaya ini. Karena dipercaya sebagai pensupport vitamin untuk kulit. Lidah buaya juga bermanfaat untuk menyembuhkan luka bakar sengatan dari sinar matahari secara langsung.

Di musim panas, sebagian orang akan senang berjemur atau sekedar berenang dan bermain- main di dalam air. Sunblock tentu tak akan anda lupakan, namun bukan berarti anda akan langsung terbebas dari ancaman sinar matahari.

Untuk itu, jika anda merasa ada luka bakar yang disebabkan oleh sinah matahar, maka lidah buaya akan membantu menyelamatkan kulit anda. kandungan zat kimia yang berada dalam lidah buaya yang seketika dapat menyembuhkan dan memperingan sakit akibat sengatan sinar matahari. Tak hanya itu, sejenis luka bakar lainnya dan infeksi pada kulit pun dapat diringankan oleh si lidah buaya ini.

Berikut ramuan jika anda tersengant sinar matahari. Pertama ambil sepotong lidahbuaya, kupas kemudian potong halus. Tambahkan 2 tetes minyak jojoba - minyak yang diekstrak dari suatu jenis semak belukar yang tumbuh di gurun pasr. Oleskan pada kulit anda setiap mau mandi. Hasilnya kulit yang tersengat matahari akan pulih dalam waktu yang lebih cepat. Selamat berjemur...

Related

Pengetahuan 3443507306181573329

Posting Komentar

  1. nia pernah kaya gitu, tapi kok bulu kakinya jadi tambah lebat?? untung gagh lebat amat,tapi buat luka bakarnya mantap bget...!!
    :)

    BalasHapus

emo-but-icon

Recent

Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan dapat kiriman informasi menarik terbaru dari infoAJAE di inbox anda:

Delivered by FeedBurner

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item