LG Pamer Tablet dan Smartphone 3D

Sehari jelang pembukaan Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol, LG memperkenalkan jajaran produk barunya yang akan dirilis ke pasar. Ada dua produk yang diunggulkan, masing-masing sebuah perangkat tablet yang diberi nama Optimus Pad dan smartphone Optimus 3D.

Yang menarik, keduanya sudah dilengkapi teknologi tiga dimensi. Penggunanya dapat merekam video atau foto dalam format 3D bahkan menikmatinya langsung tanpa harus menggunakan kaca mata khusus. Di jagat gadget, keduanya mungkin pasangan pertama uang mengungggulkan teknologi 3D.

Optimus Pad merupakan tablet pertama buatan produsen asal Korea Selatan itu. Ukuran layarnya sedikit lebih kecil ketimbang iPad namun lebih besar daripada Samsung Galaxy Pad yakni 8,9 inci dengan resolusi 1280 x 768 piksel. Sistem operasinya Android 3.0 atau Honeycomb dan didukung prosesor Nvidia tegra 2 1 GHz. Kameranya bisa memproduksi video 3D.

Sementara Optimus 3D dilengkapi layar 4,3 inci. Layarnya dapat menampilkan citra 3D secara langsung tanpa pengguna dibantu kaca mata khsuus berkat teknologi parallax barrier tecnology yang dibenamkan. Kameranya juga sudah dapat memproduksi citra 3D. Hardware-nya didukung prosesor dual core OMAp4 1 GHz dari Texas Instruments.

Selain kedua produk andalan barunya itu, LG juga akan memamerkan dua produk lainnya selama MWC. Yakni smartphone Optimus 2X dan Optimus Black. Optimus 2X menggunaka prosesor Nvidia tegra 2 dan mampu merekam video HD 1080p. Sedangkan Optimus Black adalah smartphone berlayar lebar 4 nci namun tipis dan layarnya sangat tajam hingga tetap terang di bawah paparan cahaya matahari.


Related

Gadget 4703184950211754035

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan dapat kiriman informasi menarik terbaru dari infoAJAE di inbox anda:

Delivered by FeedBurner

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item